Wawancara dengan Firman, Founder di Komunitas Idebagus

Pada postingan kali ini saya secara eksklusif mendapatkan kesempatan untuk ‘mewawancarai’ salah satu founder dari komunitas yang ada di Rempoa, Ciputat – Tanggerang.

Wawancara ini saya lakukan secara spontan tidak ada janjian sebelumnya, kebetulan si-founder tersebut mengirimkan direct massage karena juga merupakan kawan lama yang kembali bertegur sapa.

Berikut hasil wawancara dengan salah satu founder komunitas tersebut, yaitu Firman. Kayaknya dia ga sadar sedang saya tanya-tanya untuk kemudian dimasukan pada postingan ini yang nantinya akan saya beri judul wawancara, kayaknya sih emang ga sadar 🙂 terlihat dari jawabannya yang singkat dan padat, hehe..

Oke langsung saja berikut hasil wawancara-nya

Nama Komunitasnya apa?
Idebagus Corp.

Komunitasnya tentang apa saja?
Tentang Public Speaker, Training and Consulting, Media and Partnership

Sejarah terbentuknya komunitas Idebagus bagaimana?
Tahun 2014 adalah permulaan. Idebagus terbentuk karena seringnya para founder (Ripan, Firman, Rizki dan Bani) bertemu dan bertukar ide apapun yang bermanfaat sehingga kami memutuskan untuk memperkuat frequensi yang sama ini dalam sebuah tim bernama Idebagus.

Tujuan membentuk komunitas ini?
In Sya’ Allah, Idebagus adalah sebuah komunitas yang terdiri dari anak-anak muda yang ingin menanamkan karakter positif. Karena disini akan diajarkan juga Public Speaking, Motivation, Training, Coaching, Writing, Videographer, Design, Outbond, Master of Ceremony, Communication, Management, etc.

Basecamp-nya dimana?
Rempoa, Ciputat – Tangerang

Event apa saja yang pernah di laksanakan?
Public Speaking untuk mahasiswa dan umum, dll

Anggotanya sekarang sudah berapa?
Alhamdulillah sudah ada seratus lebih member

Acara rutin tentang apa saja?
Biasanya Kopdar dalam mempererat tali silaturahmi, pelatihan, dll

Persyaratan gabung komunitas Idebagus bagaimana?
Cukup gabung ke grup WA kami terlebih dahulu

Social Media
Instagram : @idebagus_corp
Twitter : @idebagus_corp
Facebook : Idebagus Corp

Itu saja tanya-jawab singkat mengenai komunitas Idebagus, jika sobat ingin mengikuti palatihan public speaking nya sekaligus menjadi bagian dari keluarga besar yang ber-tagline “Build Nation with Character”. Silahkan temukan kontak di salah satu sosial media nya!

Leave a Comment